Resep Fire Wings Ala Richeese
Resep Fire Wings Ala Richeese ini saya dapatkan dari Facebook Eni Irawan . untuk bahan dan cara membuatnya silahkan cek di bawah ini! perhatikan dengan baik-baik cara membuatnya supaya tidak gagal.
Simak ulasan pemilik resep berikut ini!
Ada yang suka ayam pedasnya rechees ???
Yuuk aah bikin sendiri dirumah π
Mudah , murah , ennnak πππ
Cuma modal 8rb untuk 1/4 kg sayap ayamnya
Sudah bikin dower keringetan π
Fire Wings Ala Richeese
Bahan ayam kentucki
- 1/2 kg sayap ayam
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya
- 1 bungkus tepung bumbu sasa kentucki
- 60ml air
Bahan Bumbu pedas
- 2Siung bawang putih uleg
- 7Sdm Saos Sambal
- 5 Sdm saos tomat
- 1 Sdm Minyak Wijen
- 2 Sdm saos tiram
- 1 Sdt gula Pasir
- 2 sdm Cabe bubuk (sesuai selera kepedasan)
- 1sdm blueband untuk menumis
Cara membuat :
βTahap 1 buat β
Ayam kentucki
- Bersihkan ayam
- Beri garam dan lada (diamkan 15menit)
Buat Adonan pencelup :
- 3sdm tepung bumbu sasa campur dengan 60ml air (hingga kekentalan dirasa cukup dan jangan terlalu encer)
- Celupkan ayam ke adonan pencelup
- Lalu gulingkan ke tepung sasa
- goreng dengan api sedang agar dalamnya matang , jika ingin hasilnya spt yang dijual goreng dengan minyak banyak )
ββTahap 2 buat ββ
bumbu pedas
- Panaskan mentega
- Tumis bawang putih sampai harum
- Masukkan saos sambal saos tomat, saos tiram bubuk cabe minyak wijen , gula pasir
- Aduk samapai rata
- Masak sampai meletup-meletup
- cek rasa .. harus ada sensasi Asam.pedas.manis ya kalau pedas sesuai selera ya bisa tambah Bubuk cabenya
- masukan ayam kentucki ke dalam saosnya aduk2 hingga merata dan kental
Selamat mencoba