Resep Putu Ayu Homemade
Resep Putu Ayu Homemade ini saya dapatkan dari group Berbagi Resep Kreatif buatan bunda Eeta IelZata . untuk bahan dan cara membuatnya silahkan cek di bawah ini! perhatikan dengan baik-baik cara membuatnya supaya tidak gagal.
simak ulasan pemilik resep berikut ini!
Halo bunda2 cerdas.. saya mau berbagi resep putu ayu
Percobaan pertama alhamdulillah lgsung berhasil.
Bahan:
- T. Trigu 3 ons
- Gula 1/4 kg
- Telur 4 butir
- Santan 1 gelas
- Ovalet 1 sdm
- Vanili scukupnya
- Pewarna hijau
- Parutan kelapa
Cara Membuat:
- Mixer gula, telur, ovalet sampe ngembang dg kcepatan tinggi sampe ngembang.
- Masukkan tepung, santan, vanili lalu mixer dg kcepatan rendah.
- Terakhir masukkan pewarna.
- Olesi cetakan dg minyak.
- Taruh parutan kelapa kemudian adonan 3/4 cetakan.
- Lalu kukus dg api agak besar skitar 10 menit. Jangan lupa alasi tutupnya dg kain bun..
selamat mencoba semoga berhasil