Resep Ayam Kuluyuk Warisan Nenek

Menu ayam kaluyuk itu apa? memang bagi sebagian orang, mungkin ayam kuluyuk masih terdengar asing ya. Sajian dari daging ayam yang dipotong lalu digoreng tepung dengan siraman saus nanas segar ini merupakan makanan khas dari negara Tiongkok. Namun walaupun begitu, rasa dari makanan yang memiliki rasa gurih asam manis ini sangat mudah untuk dibuat dengan bahan yang familiar, membuatnya pun gak pake waktu yang lama cukup 20menit, menu hidangan yang super lezatt ini sudah bisa untuk disantap.



Ayam kuluyuk ini sebaiknya disajikan dengan menggunakan nasi putih hangat agar lebih nikmat. Sensasi gurih dari bumbunya, kemudian rasa manis dari pemakaian gula, selanjutnya sensasi asam dari tomatnya. Menambah citarasa dan menngugah selera, oh ya kalo gak ada nanas atau gak suka nanas boleh ganti tomat ya.. resep warisan dari nenek Melz Kitchen (Mellisa H) ini memang recomended banget, patut sekali untuk dicoba dirumah loh bunda.

Yukkk, langsung simak bahan dan cara buatnya

Bahan - bahan :

Bahan Ayam+marinasi:


  • 500 gr daging ayam fillet (potong sedang)
  • 1 sdt minyak wijen
  • Secukupnya garam, bawang putih ulek, kaldu bubuk, lada


Bahan Saos:


  • 3 bh bawang putih cincang
  • 1 bh wortel iris korek
  • 1 bh bawang bombay iris
  • 2 btg daun bawang iris miring besar
  • 1 bh nanas madu potong
  • Secukupnya saos tomat
  • Secukupnya air
  • Secukupnya garam, gula, kaldu bubuk, lada
  • Secukupnya minyak sayur+1 sdm margarin (utk tumis)


Langkah - langkah :

1. Siapkan bahan: marinasi ayam 20 menit. Potong bahan sayur pelengkap.

2. Balurkan daging ayam dengan sagu sampai rata. Tips: masukan sagu ke tupperware, kocok-kocok. Tangan bersih bebas sagu dan rata maksimal hehe.. Lalu goreng ayam hingga kuning keemasan. Sisihkan

3. Panaskan minyak sayur+margarin. Masukan bawang putih dan wortel. Masak sampai wangi. Masukan air secukupnya. Masukan sisa semua sayur pelengkap dan saos tomat.

4. Bumbui secukupnya dengan garam, gula, kaldu bubuk, lada. Tes rasa. Matikan api, masukan 1 sdt minyak wijen. Aduk rata.

5. Masukan ayam tepung. Aduk api kecil sampe saos agak menyerap dan mengental.

6. Voilaaa... Ayam Kuluyuk is ready!

Ayam Kuluyuk (Warisan Nenek) Sudah jadi, siap untuk disajikan!

Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Jangan lupa like dan share resep ini ke teman, kerabat, dan keluarga yang lainnya ya bunda. Semoga resep ini bermanfaat bagi sesama.

Sumber : modern.id

Artikel Terkait

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel