Resep Kembung Kupas Balado. Nampolll Abiezz!!
Daging ikan merupakan nutrisi yang begitu sangat baik buat kesehatan. Rasanya pun sangat lezat dan menggugah selera. Salah satu ikan dengan rasa daging lezat serta nutrisi sehat adalah ikan kembung. Ada banyak menu ikan balado yang lezat dan bikin ketagihan, ini versi balado ulek, lebih nampol!! menarik hati dan membuat mata lapar untuk segera mencicipinya dengan nasi panas segunung... wueenaakkkk gak terkira, kembung kupas balado resep Melz Kitchen (MellisaH) ini emang kebangetan banget rasanya. Nampolll abiezz!!
Emang masakan pedas tetap jadi salah satu menu favorit. Sebenarnya, semua bahan masakan bisa dimasak dengan bumbu pedas. Salah satu bahan tersebut adalah ikan kembung. Rasa daging ikan yang gurih dengan bumbu pedas yang mantap dan nendang di lidah, dipastikan bahwa semua orang ngga bisa menolak menikmati kelezatan masakan satu ini. Rasa dagingnya yang gurih dan bumbunya yang nendang di lidah, Jadi ketagihan untuk membuatnya lagi karena mudah dan rasanya ... Hmm, yummy!
Oh ya ikan kembung yang jadi bahan utama kita kali ini ternyata manfaat dan khasiatnyanya tuch banyak banget loh yaitu Memberantas Kolesterol, Mencegah Stroke, Melancarkan Peredaran Darah, Mencerdaskan Otak, Menjaga Berat Badan Agar Tetap Ideal. Jadi biasakan makan ikan ya bun, selalu hidup sehat, dan no MSG
Yang udah penasaran sama resepnya, langsung simak bahan - bahan dan cara masaknya berikut
Bahan - bahan :
- 500 gr ikan kembung
Bahan balado: (ulek)
- 5 bh cabe merah besar
- 5 bh cabe merah keriting
- 6 bh bawang merah
Bahan lainnya:
- 1 btg sereh geprak
- 5 bh daun jeruk
- 1 bh tomat iris bagi 8
- secukupnya garam+gula+kaldu jamur
- sedikit air
Langkah - langkah :
1. Bersihkan ikan. Goreng tanpa dibumbui apa- apa sampe matang (jangan kelewat kering). Lalu kupas ambil dagingnya aja..sisihkan.
2. Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu ulek sampe harum. Masukan sereh+daun jeruk. Masukan air sedikit. Kasih garam+gula+kaldu jamur secukupnya. Tes rasa. Terakhir masukan tomat. Aduk -aduk sebentar.
3. Masukan daging ikan lalu aduk rata. Masak sampe bumbu balado meresap. Tips: masak api kecil sampe bumbu bener - bener meresap, mengingat ikannya digoreng tanpa bumbu apa - apa.
4. Voilaa...Kembung Kupas Balado is ready!
Kembung Kupas Balado sudah jadi, siap untuk disajikan!
Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Jangan lupa like dan share resep ini ke teman, kerabat, dan keluarga yang lainnya ya bunda. Semoga resep ini bermanfaat bagi sesama.
Sumber : modern.id