DONUT MAIZENA

 DONUT MAIZENA



Resep@wawawiati

Rebaked @rondut

.

BAHAN:

300 g terigu protein tinggi (komachi)

60 g terigu protein sedang

40 g maizena

40 g susu kental manis (1 sachet)

40 g gula pasir

2 sdt fermipan

1/2 sdt baking powder

1 butir telur + air total 200-240 ml, tergantung kalisnya adonan

1/2 sdt garam

50 g margarin (aku wisjman)

.

CARA:

1.Campur rata terigu, maizena gula, baking powder dan ragi.

2.Masukan SKM lalu tuangi bahan cair sedikit sedikit sambil diuleni sampai adonan setengah kalis. Stop nambah cairan jika dirasa sudah cukup atau boleh ditambah jika adonan masih keras.

3.Masukan mentega dan garam. Uleni sampai kalis elastis

4.Bagi2 adonan menjadi bulatan2 kecil @55gr yang licin dan rapi. Susun berurutan di loyang/nampan.

5.Ambil adonan yang pertama dibulatkan, tekan sampai agak pipih lalau gulung memanjang sampek 45-50cm. Lakukan secara berurutan sampai adonan habis. Plintir/kepang seperti di video. Istirahatkan sampai ringan dan ngembang hampir 3x lipat

6.Goreng dalam minyak agak banyak dengan api kecil. Saat awal memasukan donat gunakan api sangat kecil, biarkan sampai donatnya ngembang sempurna setelah itu api bisa dibesarin sedikit. Goreng sampai berwarna coklat keemasan. Satu kali balikan aja yaaa supaya gak nyerap minyak.

Artikel Terkait

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel