Candil ubi ungu

 Candil ubi ungu



By @anggraenirian thx sudah @berbagiresep


Menu buka puasa hari ini, coba bikin Candil dari ubi ungu. Lucu yah warnanya....hahaha 😁😁

Terinspirasi dari mba @wilyman_kitchen

Bedanya saya pakai tepung tapioka buka sagu, lagi ngga ada stok... Resep


Bahan candil:

1 bh ubi ungu (kira2 250g)

3,5 sdm munjung tepung tapioka

Bahan saus :

1,5 gelas air (kira2 350ml)

1 sdm munjung tepung tapioka

10 sdt gula pasir

Daun pandan (potong2)


Bahan kuah santan :

65 ml santan kara (optional yah)

1,5 gelas air (kira2 350ml)

Sejumput garam (optional)

Daun pandan (potong2)


Cara membuat :

1. Rebus atau kukus ubi ungu yang sudah dikupas. Bila sudah empuk, kemudian hancurkan sampai lembut. Tambahkan persendok tepung tapioka sambil di ulen. Uleni sampai tidak ada yg menempel di wadah.

2. Bulatkan hasil ulen sampai habis. Kemudian masak air hingga mendidih dan masukkan satu persatu ke dalam rebusan (agar tidak saling tempel).

3. Bila sudah terapung, ambil dan tiriskan kemudian cemplung ke dalam air dingin.


1. Larutkan tepung tapioka dengan air, kemudian pindahkan dalam panci.

2. Tambahkan gula dan daun pandan.

3. Nyalakan api kecil, aduk terus sampai terbentuk seperti lem. Matikan api.


1. Larutkan santan kara dengan air, pindahkan ke panci.

2. Tambahkan daun pandan dan garam.

3. Nyalakan api kecil, aduk terus sampai matang.


Cara penyajian :

1. Ambil 1 centong saus (optional yah klo ingin manis)

2. Tambahkan Candil ke mangkuk, dan siram dengan santan.

3. Sajikan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel