Mie Celor Khas Palembang, Hidangan Gurih Bikin Nagih Saat Cuaca Dingin

Mie Celor, adalah olahan mie rebus khas Palembang, yang tidak pernah sepi peminat dan penikmat. Mie celor memiliki kuah yang kental, perpaduan antara udang, santan dan telur. Mie nya berukuran agak besar dan lurus seperti spaghetti dan disajikan bersama serpihan daging udang, potongan telur rebus dan bawang goreng. Mie celor memiliki citarasa yang sedikit asin dan gurih serta aroma udang dan telur begitu terasa.

Rahasia untuk kelezatan Mi Celor Khas Palembang ini terletak pada penggunaan udang sebagai pelezat utama kuahnya. Terutama dari kaldu udang dan daging udang (jenisnya udang galah atau udang satang) yang dihaluskan, sehingga dapat menghasilkan adonan kuah yang lembut pula, kental, gurih dan memiliki warna agak kuning kemerah mudaan.




Wiiih.. rasanya sudah tidak sabar ingin melihat resep dan membuatnya ya Bun? Berikut ini bahan-bahan yang perlu disiapkan;

Bahan-bahan

1 bungkus mie jawa (atau bisa memakai spaghetti)
2 lembar daun jeruk
1 sendok makan air jeruk nipis
6 butir Telur Ayam rebus
5 sendok makan air tepung maizena
3 kotak santan kara kecil
secukupnya Lada putih bubuk
secukupnya Kecap asin
secukupnya Gula dan garam
1 batang seledri (daun sop)
1 ons taoge yang telah disiram air panas
Bumbu yang dihaluskan:

6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabai merah keriting
5 butir kemiri
1 sendok makan ebi kering
secukupnya Minyak untuk menumis
Setelah semua bahan siap di meja dapur Bunda, berikut adalah Cara Membuatnya;

1. Rebus udang bersama kulit dan kepalanya. Air sebanyak 2 liter. Tunggu hingga mendidih (dijadikan kaldu udang)


2. Tumis bumbu yang dihaluskan, bersama dengan daun jeruk hingga harum. (Haluskan bumbu dengan menggunakan blender, supaya hasilnya benar-benar halus)


3. Tiriskan udang dari kaldu yang telah jadi. Kemudian kaldu udang dimasukkan ke dalam bumbu tumisan tadi. Ditambahkan santan, lalu aduk.


4. Lalu kupas udang dan buang kepalanya.

5. Pada kuah, kita tambahkan air jeruk nipis, lada putih bubuk secukupnya, gula, dan garam, kecap asin secukupnya. Koreksi rasa. Setelah terasa pas dengan selera kita, masukkan air tepung maizena. Lalu rebus lagi hingga mengental.

6. Setelah kuah mengental, atur mie ke piring, diberi telur rebus, udang, taoge, bawang goreng, dan irisan seledri. Lalu siram dengan kuahnya tadi.


Mie Celor Khas Palembang telah siap disajikan. Tambahkan irisan cabai rawit bagi Bunda yang menyukai sajian pedas,  maka mie celor Bunda akan semakin terasa endes abis! Citarasa asin, gurih, asam dan pedas menjadi satu dalam setiap suapan, membuat Bunda tidak menyadari bahwa satu mangkok mie celor telah habis disantap

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel