Roti Goreng Praktis Dan Nikmat Cocok Untuk Sarapan

Hayo, siapa nih yang masih suka rewel kalau sarapan pagi? Jangan sepelekan kegiatan satu ini karena manfaatnya banyak banget ya. Selain untuk jadi sumber energi sarapan bisa bikin berat badan kamu jadi lebih terkontrol. Bukan itu saja sarapan juga bisa mengembalikan metabolisme tubuh dan meningkatkan kinerja otak loh.



Untuk sarapan kamu tak perlu repot harus makan berat. Kebanyakan orang mengeluh sarapan bisa bikin ngantuk dan tubuh jadi malas bergerak. Itu tak lain karena menu sarapannya terlalu berat sehingga tubuh jadi terlalu kenyang. Jika sudah demikian kamu jadi ngantuk dan tak bisa beraktifitas.

Bahan Air Ragi (biang):

1 sdt fermipan
2 sdm gula pasir
100 ml air hangat kuku
campur jadi satu sampai berbuih.

Bahan Utama:

  • 250 g tepung terigu
  • 2 sdt susu bubuk
  • 1sdt garam
  • 2 sdm margarin cairkan
  • 1 butir telor
  • 1sdm gula bubuk
Bahan Isi:

coklat batang bagi beberapa bagian.
keju mozzerela atau sesuai selera anda.

Cara membuat:
  • siapkan baskom pecahkan telor,garam,gula campur jadi satu aduk rata.
  • masukan tepung terigu susu bubuk aduk jadi satu 。
  • lalu tuang air ragi perlahan lahan sambil uleni lalu tambhkan mentega uleni sampe kalis
  • setelah kalis banting 2 selama 10 m3nit diamkan.
  • tutup dengan serbet basah atau cling wrap pastik selama 25 menit_30
  • ambil sedikit sedikit lalu isi dengan bahan isi,diamkan 10 menit lalu goreng sampai coklat.
  • angkat siap disajikan
  • pemakaian tepung dapat anda sesuaikan jika adonan terllalu lembek karena jenis tepung berbeda beda.
  • sebaiknya saat mencampurkan air ragi tuang sedikit sedikit sampai dirasa cukup kalis stop pengunaaan.

sumber : cooking and baking

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel