Nikmatnya Semur Telur Tahu yang Praktis dan Hemat

Dirumah stok bahan tinggal tahu dan telur? Atau mau masak sederhana yang hemat nikmat? Gak usah bingung Bun, bikin Semur Telur Tahu yang Praktis dan Hemat aja. Walau cuma telur dan tahu tapi masakan ini tetap menjadi hidangan yang dapat memuaskan keluarga Bunda dengan kuah lezatnya.

Dengan bahan yang hampir selalu ada di rumah, masakan Semur Telur Tahu yang cocok untuk segala usia ini bisa saja dibikin setiap saat. Hmm… bisa jadi solusi darurat juga nih Bun saat kehabisan stok bahan lain dirumah. Resep yang kami tampilkan berikut bisa jadi pegangan Bunda untuk membuat Semur Telur Tahu Yang Praktis Hemat Dan Nikmat.




Resep Semur Telur Tahu

Bahan-bahan

5 buah Tahu-belah 2,goreng
6 butir Telur,rebus kupas
3 lembar Daun Salam
2 Batang Serai,memarkan
2 sdm Gula Merah
3 cm Lengkuas,memarkan
Bumbu halus :

7 Siung Bawang Merah
4 siung Bawang Putih
5 butir Kemiri
1/2 sdt Merica butir (sesuai selera)
1/4 butir Pala
1/4 sdt Ketumbar
Sesuai selera : Kaldu bubuk,kecap,garam
Cara Membuat

1. Pertama-tama, siapkan bahan, kemudian tumis serai, lengkuas, daun Salam, berikut bumbu halus sampai harum


2. Masukkan telur dan tahu. Beri kecap manis. bumbui garam, gula merah, kaldu bubuk dan kecap manis. Aduk rata, tuangi air kurang lebih 1.5 gelas atau sesuai selera. Mau berkuah atau kental


3. Masak terus sampe air susut. Koreksi rasa.


4. Jika suka manis, cukup tambahkan gula merah/kecapnya. Sebaliknya jika tidak suka manis, takaran gula atau kecap bisa dikurangi.


Semur Telur Tahu Yang Praktis Hemat Dan Nikmat siap jadi sajian santapan keluarga Bunda. Sajikan bersama nasi putih hangat, sebagai pelengkap taburi bawang merah goreng ya Bun, kalau ada kerupuk dan sambal akan lebih nikmat lagi.  Hhhmmm… yummmyyy

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel